Selasa, 01 April 2014

Jalanan Menjadi Tempat Sampah di RT 06 RW 03 (1)

Kami sebagai warga di Blok C1 dan C2, RT 06 RW 03 hari-hari ini semakin merasakan sejuknya aroma sampah yang semakin semerbak. Berhari-hari sampah menumpuk tidak karuan di jalanan dan semakin memperindah pemandangan di sebelah kantor Lurah Sukmajaya. Beberapa bulan lalu, kami atas nama beberapa warga sudah berkirim surat tentang bagaimana pengelolaan TPSS ke depan. Namun sampai saat ini, sama sekali tidak action dari aparat terkait. Kalau dikaji lebih jauh, sebab musabab masalah di TPSS adalah "Hilangnya Kedaulatan RW 03" untuk mengatur TPSS. Sebagai contoh, banyak warga di luar RW 03 dan RW 02 yang membuang sampah seenaknya di TPSS ini. Sedangkan otoritas RW 03 seakan tak berdaya menahan intervensi asing ini untuk terus mengintimidasi warga RW 03 dengan sampah yang kotor, berserakan, dan bau yang menyengat. Tidak adanya kedaulatan ini mungkin disebabkan adanya sumber daya keuangan RW 03 yang tidak sanggup meng-handle TPSS, sehingga terpaksa mencari pemasukan dana dari pihak lain di luar RW 03 dan RW 02, namun mengorbankan kesehatan warga di RW 03. Terkait dengan masalah ini kami mengusulkan:
1. Menghapus TPSS di RW 03 dan mengalihkan pengambilan sampah dengan cara truk Dinas Kebersihan berkeliling dari rumah warga di lingkungan RW 03 dan RW 02.
2. Menaikkan iuran sampah untuk warga RW 03 dan RW 02. Jika warga tidak setuju, sampah di depan rumahnya tidak usah diambil.
3. Melarang warga di luar RW 03 dan RW 02 membuang sampah di TPSS.
4. Untuk meyakinkan warga di RW 03, dibuat laporan keuangan RW 03 yang akuntabel dan komprehensif sehingga jika terlihat ada kesulitan dapat dipahami oleh warganya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar